Jumat, 23 September 2016

Sosialisasi Pengembangan Panas Bumi di WKP Gunung Galunggung Kab Tasikmalaya

Mediatasik.com
Sosialisasi Pengembangan Panas Bumi di WKP Gunung Galunggung Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat oleh Kemetrian Energi dan Sumber Daya Mineral, Kamis 8 September 2016 di Hotel Harmoni Kota Tasikmalaya,
Panas bumi merupakan sumber energi ramah lingkungan, bersifat terbarukan dan berpotensi sebagai usaha menunjang pembangunan nasional yang berkelanjutan guna mewujutkan kesejahteraan masyarakat.
Kepala Dinas Pertambangan Kab. Tasikmalaya Edi Nurmana M.Si dengan di dampingi Kepala seksi Pertambangan dan Migas, saat di temui Swara Gapura mengatakan,Panas Bumi adalah sumber energi panas yang terkandung dalam air panas, uap air, serta batuan bersama mineral dari gas lainnya yang secara genetik tidak dapat di pisahkan dalam suatu sistem panas bumi, tentunya energi panas bumi adalah ramah lingkungan, dan hari adalah sosialisasi tentang panas bumi kepada setiap elemen di wilayah Kab Tasikmalaya. .
Bupati Tasikmalaya H.Uu Ruzhanul Ulum dalam pidatonya mengatakan, kegiatan sosialisasi pengembangan panas bumi di wilayah kerja panas bumi Gunung Galunggung sebgai bentuk silaturahmi, persamaan persepsi dan pandangan tentang pengusahaan panas bumi untuk pemanfaatan tidak langsung, serta diskusi antara Kementrian Pusat dan daerah sebagai jembatan agar tercipta suatu sinergi dalam semangat kemakmuran bangsa dan negara Khusunya masyarakat Kabupaten Tasikmalaya, selanjutnya di lakukan pelelangan WKP Gunung Glunggung yang meliputi wilayah Kab.Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya dan Kab.Garut dengan luas WKP 57.330 HA sebagian besar wilayah berada di Kab.Tasikmalaya. Uu menambahkan, wilayah kab.tasikmalaya berada dalam daerah busur pegunungan vulkanik atau Ring Of Fire sehingga memiliki potensi panas bumi yang dapat di kembangkan untuk pemanfaatan tidak langsung maupun langsung berupa pemandian air panas, objek wisata ataupun sarana penunjang AGROINDUSTRI.

Share:

Peringatan HUT Kota Tasikmalaya yang Ke 15 di Kecamatan Kawalu

Mediatasik.com.Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Tasikmalaya perdana di lakukan 22 September 2016 dengan lokasi di Lapagan Bola Sindangwangi Kecamatan Kawalu Kota Tasikmalaya, turut hadir di kesempatan itu Komandan Koramil Kawalu Mayor Infantri Tatang Basujata beseta Jajaran, Kepolisian Sektor Kawalu Bapak Kuswanto, Unsur Pendidikan dan tama undangan lainnya, serta antusias warga yang turut hadir memeriahkan acara tersebut.berbagai hadiah menarik di suguhkan panitia menambah semaraknya kegiatan.
H. Budi Budiman dalam kesempatannya yang hadir di saat kegiatan mengatakan, saya berterima kasih kepada para panitia yang telah mampu melaksanakan kegiatan ini yang merupakan peringatan Hari Jadi Kota Tasikmalaya Yang ke 15, semoga langkah pemerintah Kota Tasikmalaya seiring bertambahnya usia semakin mampu memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kota Tasikmalaya untuk meningkatkan kesejahteraan, program yang saat ini menjadi prioritas adalah pembangunan di segala bidang terutama pembangunan Infrastruktur, Pembangunan Pendidikan dan Pembangunan Keshatan, selain itu pemerintah juga pembangunan karakter masyarakat kota yang berahklak mulia serta memiliki mental yang kuat dan benteng agam Agama yang baik, H, Budi berharap jelang pilkada 2027 nanti masyarakat kota tasikmalaya harus cerdas dan jangan pernah memaksakan kehendak untuk kepentingan pribadi ataupun golongan, jaga kondusifitas daerah, jangan kotori Kota kita dengan hal-hal negatif isi hari hari kita dengan hal yang positif.


Share:

H.Budi Budiman, '' Dengan Olah Raga Kita Ciptakan Generasi Yang Berkarakter

Mediatasik.com,Saya sangat berterima kasih kepada penyelenggara kegiatan olahraga Futsal ini karena dengan Olah Raga kita mampu menciptakan generasi muda yang berkarakter, tutur H Budi Budiman Walikota Tasikmalaya saat melakukan penyerahan piala juara pertama pada kejuaraan Futsal SGFA Cup tingkat Pelajar SD - SMP se Kota Tasikmalaya 22 September 2016, di laksanakan di lapangan siliwangi Futsal Jalan BKR Kota Tasikmalaya, selanjutnya H Budi mengatakan, olahraga sangat penting bagi kehidupan kita selain menjaga kebugaran tubuh juga dapat menjadi tempat penyaluran bakat untuk menciptakan atlit-atlit yang profesional, kejuaran Futsal ini memliki makna yang baik untuk jadikan sebagai wahana pembelajaran mental dalam mewujutkan hasil yang positif, saya sangat yakin adanya kegiatan ini mampu mengurangi kegiatan para adik adik kita yang menjurus ke arah yang tidak baik, untuk itu saya berharap kepada penyelenggara untuk terus di lakukan kegiatan ini secara rutin, terlebih lagi dengan waktu tidak lama akan di adakan kejuaraan Futsal anatr Kelurahan di tinkat Kota Tasikmalaya.
Futsal Turnament SGFA Cup 2016 memiliki 2 kategori yakni tingkat Sekolah Dasar yang di ikuti sekitar 16 Klub, dan tingkat Pertama menengah di ikuti sekitar 36 club, di laga final menampilkan tim futsal dari SMP N 10 melawan SMP N 4, yang akhirnya di menangkan oleh SMP 10, suasana akrab dan meriah di pertontonkan oleh para seporter dari masing-masing sekolah namun demikian dengan posisi menelan kekalahan SMP 4 menjadi juara 2, sedangkan untuk tingkat sekolah dasar menjadi juara pertama setelah melewati berbagai pertandingan di raih oleh SD Al-mutaqin.
salah satu panitia penyelenggara yang enggan di sebut namanya, mengatakan kegiatan ini di laksanakan secara rutin dengan tujuan untuk meningkatkan hubungan silaurahmi antar olahragawan yang dalam hal ini adalah pecinta olah raga Futsal, kejuaraan di lakukan dengan waktu 4 hari, saya sangat bersukur kegiatan kajuaraan futsal berjalan dengan lancar tanpa adanya keributan yang terjadi, saya ucapkan terima kasih kepada Bapak H Budi Budiman yang telah menyempatkan waktu hadir dalam acara kami di tengah tengah kesibukannya, semoga dengan segala yang di berikan akan berbuah manis serta memiliki nilai yang lebih, sekali lagi saya ucapkan banyak terima kasih.
( sgw 34-35 )  
Share:

CURUG DENGDENG


Mediatasik.com,Curug Dengdeng terletak tak jauh dari pantai selatan. Tepatnya, di Desa Cikawung Gading, Kampung Caringin, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya. Jarak menuju ke sana sekitar 90 km dari pusat Kota Tasikmalaya dengan waktu tempuh sekitar 3 jam.

Ada tiga tingkat air terjun di Curug Dengdeng. Air terjun paling tinggi mencapai 13 m ketinggiannya. Dari titik ini Anda bisa meliha pemandangan Sungai Cikembang. Sementara air terjun yang lainnya ada yang mencapai 11 m dan 9 m ketinggiannya. Sebagai tempat wisata di Tasikmalaya, keindahan alam Curug Dengdeng banyak dikunjungi wisatawan lokal dan meningkatkan kunjungan pemerintah setempat harus lebih lagi melalukan promosi
Share:

Kamis, 22 September 2016

Semarak Pameran dan Pesta Hiburan Tasik Fantasi 2016

Mediatasik.com.Semarak Pameran dan Pesta Hiburan Tasik Fantasi 2016 berlangsung selama 25 Hari mulai Tanggal 3 hingga 25 September 2016 dengan lokasi Lapangan Dadaha Kota Tasikmalaya, wahana hiburan anak-anak dan dewasa tersedia lengkap bak dunia fantasi yang menjadi suguhan bagi para pengunjung, berikut juga stan bagi palaku usaha serta UMKM yang ada di kota Tasikmalaya dapat menampilkan produk unggulan dalam rangka peningkatan ekonomi kerakyatan.
Acara pembukaan secara langsung oleh Walikota Tasikmalaya, Drs.H.Budi Budiman yang di wakili Asiten daerah 3 Roni Mulyawan mengatakan, saya ucapkan banyak terima kasih kepada Direktur PT Link Media Kreatif yang telah mampu melaksanakan kegiatan Tasik Fantasi ini, dan saya yakin kegiatan ini mampu menjadi ajan pembelajaran bagi anak-anak serta orang dewasa,termasuk juga mampu memberikan dampak pada peningkatan ekonomi rakyat khusunya UMKM yang ada di wilayah Kota Tasikmalaya, termasuk bahwa kegiatan ini juga merupakan jawaban dari persiapan dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean ( MEA ), berbagai wahana hiburan tersaji dengan sangat baik itu menunjukkan persiapan yang matang yang telah di lakukan oleh pihak penyelenggara, saya berharap PT Link Media Kreatif untuk kedepan dapat melakukan kegiatan yang sama sebagai dukungan kepada pemerintah dalam meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Tasikmalaya,''Tambah H.Budi.

Share:

Gerak Jalan Santai, Dalam Rangka HUT SMAN 1 Kota Tasikmalaya


Mediatasik.com.Minggu pagi 18 september 2016, di areal Alun-alun Kota Tasikmalaya kegiatan gerak jalan santai dalam rangka Hari Jadi SMA N 1 Kota Tasikmalaya, special events 2016, Kiprah Alumni Angkatan 90 '' Santunan Dana Untuk Siswa Berprestasi - Tour Hutan Pinus Darmacaang Ciamis, gerak jalan santai merupakan rangkaian kegiatan yang selanjutnya di katakan reuni akbar dari semua angkatan di tahun pertama hingga tahun yang terakhir.
''Saya ucapkan banyak terima kasih kepada semua para panitia yang telah mampu menyelenggarakan kegiatan ini, tutur H.Budi Budiman Walikota Tasikmalaya, selanjutnya H. Budi mengatakan, hari ini kita berkumpul untuk mempererat hubungan silaurahmi sebagaimana yang di anjurkan oleh agama kita, saya atas nama pemerintah mengucapkan banyak terima kasih bahwasannya kegiatan hari ini ada bentuk santunan dana kepada para siswa berprestasi, semoga kegiatan ini menjadi program berkelanjutan untuk membantu adik-adik kita yang kurang mampu, karena dengan pendidikan akan mampu membentuk karakter generasi muda kita serta dengan pendidikan pula kita mampu mengurangi kemiskinan, tambah H.Budi.
hal senada juga dikatakan Kepala dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya Achdiat, saya sangat bangga kepada para alumni, hari ini mereka berkumpul tidak sekedar berkumpul biasa namun adakan kegiatan kepedulian untuk membantu adik-adik kita dalambentuk santunan kepada siswa berprestasi, semoga saja kegiatan semacam ini terus di lanjutkan.
Share:

Tim karate Indonesia Meraih 6 Emas di Basel

Mediatasik.com
Tim karate Indonesia yang terdiri dari sejumlah pelajar Sekolah Menengah Pertama berhasil merebut enam emas, tiga perak dan tiga perunggu kejuaraan karate internasional The 7th Basel Open Masters di Swiss, pada 10-11 September 2016.
"Ini merupakan prestasi yang membanggakan bagi kita semua, karena anak-anak berhasil meraih enam emas dan sejumlah medali lainnya," ujar Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Hamid Muhammad di Jakarta, Rabu (14/9).
Tim Indonesia terdiri dari Faradiba Riani, David Rahendra, Ahmad Firdaus, Nandra Ahmad Saputra, Fadila Agvina, M Gibran Mursalim, dan Nur Fatika Arsani Puang Kuma.
Kejuaraan karate internasional tersebut diikuti oleh 720 peserta yang berasal dari 15 negara yaitu: Perancis, Austria, Iran, Swiss, Indonesia, Jerman, Inggris, Azerbaijan, Skotlandia, Georgia, Turki, Belgia, Denmark, Italia, dan Cekoslowakia.
Basel Open Master adalah kompetisi karate internasional tahunan yang dihelat di Swiss dan dikelola World Karate Federation (WKF-Sportdata).
Kategori yang dipertandingkan di Basel Open Masters 2016 adalah kata dan kumite.
"Kompetisi itu merupakan wadah untuk peningkatan prestasi kancah internasional bagi atlet peraih medali emas cabang Karate kategori kata dan kumite dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Nasional 2016," kata Direktur Pembinaan SMP, Supriano.
Menurut Supriano, keberhasilan tersebut tak lain buah dari pembinaan yang dilakukan Kemdikbud.
Peserta mengikuti hampir dua kategori yakni kata dan kumite yang mana terdapat pertandingan sebanyak 12 pertandingan.
Pada tahun sebelumnya, tim Indonesia meraih empat emas, dua perak dan lima perunggu.
Untuk kategori kata, rata-rata para atlit bermain lima kali pertandingan. Sedangkan untuk kategori KUMITE mereka bermain empat kali dengan lawat berat tim Indonesia yakni tim Prancis dan Austria yang memiliki postur tubuh besar.
Supriano mengatakan fisik para atlet cukup bagus untuk kemampuan kategori kata, namun untuk kategori kumite tim Indonesia cukup kewalahan dengan kondisi fisik lawan yang lebih kuat dan lebih besar.
Share:

Misteri Tangan Jessica di CCTV


Mediatasik.com,Ahli IT  Rismon Hasiholan Sianipar menganalisa tangan Jessica dalam CCTV terlihat seperti kuku Nenek Lampir. Dia meragukan rekaman CCTV itu adalah original. Dia mengatakan ada yang aneh dengan gerakan tangan Jessica.
"Kita lihat intensitas, tekstur dan ini sudah fatal. Ini tempering indikasinya. Tempering itu tindakan untuk memanipulasi citra atau video," ujar Rismon saat sidang tewasnya Wayan Mirna Salihin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, kawasan Senen, Jakarta, Kamis (15/9).
Ia menambahkan,"Saya kira ini seperti kuku Mak Lampir, ini sangat tidak inheren intensitas cahayanya," ujarnya.
Jaksa menanggapi keterangan Rismon. "Anda kan mengambil gambar dari televisi lalu Anda teliti, menurut Anda itu bagaimana?" tanya jaksa Ardito. "Ini sebagai dugaan awal," jawab Rismon.
Sebelumnya kuasa hukum Otto Hasibuan meminta penjelasan, "Coba dijelaskan mengapa tangan Jessica seperti yang saudara bilang mirip dengan kuku nenek lampir?" tanyanya.
Share:

Total Tayangan Halaman

Contoh banner 2

Arsip Blog

Media Tasik