Jumat, 21 Oktober 2016

Walikota Tasikmalaya,'' Mari Kita tingkatkan Ketaqwaan Kepada Alloh Swt

mediatasik.com
Jum'at Keliling ( Jumling ) merupakan jenis kegiatan yang secara rutin di lakukan oleh seorang Pemimipin, dengan tujuan mempererat hubungan silaturahmi, sekaligus juga menjadi acara temu muka secara langsung dengan masyarakat dan melihat keadaan masyarakat karena sorang pemimpin harus tahu keadaan masyarakatnya, seperti halnya yang di lakukan Walikota Tasikmalaya Drs H Budi Budiman, baru-baru ini laksanakan kegiatan jumling bertempat di DKM AL-IKHLAS Masjid Jami' H Bahrum Jalan A Yani Kelurahan Lengkongsari Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya.
Walikota Tasikmalaya H Budi Budiman mengatakan, saya atas nama Pemerintah mengucapkan banyak terima kasih atas kerjasama yang baik antara Pemerintah dengan Masyarakat, karena bagaimanapun keberhasilan sebuah pembangunan dengan adanya kerjasama yang baik, mari kita tingkatkan ke taqwaan kita kepada Alloh Swt, sebagai wujut rasa Syukur atas segala nikmat dan karunia yang tercurah pada kita semua, Amin, H Budi Budiman berharap, menjelang Pilkada, dengan adanya perbedaan pandangan ataupun pilihan jangan sampai memecah belah Ummat, terlebih dengan adanya hasutan-hasutan yang menguntunkan segelintir orang saja, mari kita jaga Ukhuwwah Islamia, dan mari kita berdo'a bersama-sama siapapun yang menjadi pemimpin nanti, semoga yang terbaik untuk kota tasikmalaya. mdt 1-2
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Contoh banner 2

Arsip Blog

Media Tasik