Kota
Tasikmalaya
Mediatasik/com.
Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Tasikmalaya menyelenggarakan Pendidikan
Politik Bagi Generasi Muda Tahun 2018 yang dilaksanakan di Pendopo Lama Jalan
Alun-alun Tasikmalaya,
Kegiatan
Pendidikan Politik Bagi Generasi Muda ini yang diikuti sekitar 200 orang
terdiri dari para Siswa/siswi SMA, SMK, dan MA se-Kota Tasikmalaya. (12/4/2018).
Sambutan
Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Tasikmalaya Drs. H. Deni
Diyana., M.Si., yang dibacakan Kasi Dikpol H. Jadiono mengatakan, hak pilih
warga negara dalam Pemilihan Umum adalah salah satu substansi terpenting dalam
pelaksanaan Demokrasi, sebagai bukti adanya eksistensi dan kedaulatan yang dimiliki
rakyat dalam pemerintahan.
Rakyat
harus menggunakan hak bersuara, menyatakan pikirannya, untuk memberikan masukan
dan pandangannya khususnya mengenai pelaksanaan demokrasi. Agar suara rakyat
betul-betul berharga dan dapat disumbangkan yang bernilai dan berkualitas, maka
diperlukan pengetahuan dan informasi yang cukup, diantaranya melalui Kegiatan Pendidikan
Politik Bagi Generasi Muda.
0 komentar:
Posting Komentar