Senin, 08 Juli 2019

Walikota Tasik Lepas Jama'ah Haji

Kota Tasikmalaya
Mediatasik.com. Pelepasan calon jama'ah haji Kota Tasikmalaya tahun 2019 oleh Walikota Tasikmalaya Drs. H. Budi Budiman bertempat di Gedung Dakwah Islam Kota Tasikmalaya, dihadiri Sekda Kota Tasikmalaya, Ketua MUI, Ketua Kementerian Agama Kota Tasikmalaya, Unsur Forkopimda, Unsur Muspika, Senin(10/7/2019).

Kepala Kementerian Agama Kota Tasikmalaya Drs. H. Hilmy Riva'i, M.Pd. mengucapkan terimakasih kepada Walikota Tasikmalaya dan seluruh jajarannya atas dukungan dan bantuannya dalam penyelenggaraan haji. Dalam kesempatan ini pemberangkatan seluruh jama'ah haji mendapatkan fasilitas kendaraan bis gratis dari Kota Tasikmlaya. Jumlah calon jama'ah haji Kota Tasikmalaya sampai tanggal 05/07/2019 berjumlah 12.521 orang, sementara daftar tunggu jamaah haji Kota Tasikmalaya adalah 22 Tahun dengan tambahan kuota dari pemerintah, daftar tunggu jama'ah haji di Kota Tasikmalaya menjadi 20 Tahun, katanya.

Dalam sambutannya, Walikota Tasikmalaya Drs. H. Budi Budiman mengatakan jama'ah haji Kota Tasikmalaya tahun ini sebanyak 674 jama'ah terbagi kedalam 3 kloter yaitu kloter 9 sebanyak 404 jama'ah, kloter 43 sebanyak 220 jama'ah dan kloter 50 sebanyak 50 jama'ah, semuanya akan diberangkatkan oleh PPIH Kota Tasikmalaya.

Selain itu Walikota Tasikmalaya berpesan selama menunaikan ibadah haji yang Pertama, laksakan ibadah haji sesuai dengan ilmu manasik haji secara tulus dan ikhlas, Kedua periharalah kesehatan fisik sehingga mampu melaksanakan seluruh rukun haji dengan sempurna, Ketiga hormati dan ta’atilah segala ketentuan perundang-undangan serta peraturan yang berlaku selama menjalankan ibadah haji di Mekkah, katanya. (mdt 1/2).

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Contoh banner 2

Arsip Blog

Media Tasik